Baru-baru ini perusahaan Redmi yang bergerak dalam bidang produksi beragam barang elektronik telah merilis salah satu smartphone terbarunya.
Diberi nama Redmi Note 10s, dapat dikatakan bahwa smartphone ini merupakan adik dari salah satu seri sebelumnya.
Jika anda tertarik membeli gadget keren satu ini, berikut ini ada informasi mengenai kelebihan dan kekurangannya.
Spesifikasi Redmi Note 10s
Body | Dimensi 160,5 x 74,5 x 8,3 mm |
Bobot 178,8 gr | |
Proteksi anti debu dan cipratan air (IP53) | |
Layar | 6,43 inci |
1080 x 2400 pixels | |
AMOLED | |
Proteksi Gorilla Glass 3 | |
Chipset & OS | Mediatek Helio G95 |
GPU Mali-G76 | |
Android 11, MIUI 12.5 | |
Memori | 6GB RAM + 64GB ROM |
8GB RAM + 128GB ROM | |
Kamera utama | Quad camera 64 MP, f/1.8, 26mm (wide); 8 MP, f/2.2, 118˚ (ultrawide); 2 MP, f/2.4, (macro); 2 MP, f/2.4, (depth) |
Perekaman video hingga 4K@30fps | |
Kamera depan | Single camera 13 MP, f/2.5, (wide) |
Perekaman video hingga 1080p@30fps | |
Baterai | 5.000 mAh |
Fast charging 33W | |
Fitur | Dual SIM |
NFC | |
USB Type-C | |
Sensor sidik jari | |
Audio jack 3,5mm | |
Harga | 6/64GB – Rp 2.799.000 |
8/128GB – Rp 3.199.000 |
Kelebihan Redmi Note 10s
1. Memiliki tampilan trendi dan kekinian
Gadget keluaran terbaru dari Redmi ini mengusung tema yang unik, yakni dengan membawa tampilan desain dengan beragam warna baru.
Terdapat tiga pilihan warna, yang pertama ada Ocean Blue dengan keindahan gradasi birunya yang terlihat seperti warna lautan.
Kemudian warna Shadow Black yang tampak elegan, lalu yang terakhir ada Frost White dengan tampilan yang lebih soft.
Selain itu, bobot keseluruhan dari Redmi Note 10s ini hanya berkisar 178 gram saja.
Dengan berat yang sangat ringan tersebut, saat menggenggam smartphone ini pun akan terasa lebih nyaman.
Ketebalannya pun hanya terhitung sekitar 8.3 mm, tentu saja hal ini akan memudahkan para penggunanya saat meletakkan gadget tersebut di saku celana.
2. Kecanggihan dari lensa kamera depan maupun belakang
Sebuah smartphone dengan bawaan lensa kamera yang mumpuni, akan menjadi salah satu incaran bagi banyak konsumen di luar sana.
Tak terkecuali dengan smartphone yang dikeluarkan oleh Redmi pada pertengahan Mei 2021 ini, yang dilengkapi oleh 4 lensa tambahan pada kamera belakang.
Tidak ketinggalan dengan resolusi HD picture, yang akan mempertajam gambar yang dihasilkan.
Karena Redmi Note 10s ini dilengkapi dengan fitur lensa kamera macro, wide, hingga ultrawide yang sangat cocok bagi anda para pecinta dunia fotografi.
Dengan 64 MP+ 8 MP+ 2 MP+ 2 MP pada setiap lensa kamera belakangnya, yang tentu saja menghasilkan sebuah foto yang tampak lebih jernih.
Jika digunakan untuk mengambil sebuah video, lensa kamera ini dapat mengambil gambar hingga 4K.
Tidak hanya itu, kamera depan dengan lensa 13 MP yang dibawakan pun sudah termasuk standar, bagi beberapa smartphone kelas menengah.
3. Pilihan penyimpanan berkapasitas besar
Banyak aplikasi saat ini yang memiliki rata-rata bobot besar, dan tentu saja dalam hal ini sebuah smartphone dituntut untuk memiliki wadah yang setara pula.
Kabar baiknya, Redmi Note 10s ini muncul dengan kapasitas RAM/ROM yang cukup besar. Terlebih lagi dengan berbagai pilihan kapasitas yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Mulai dari pilihan kapasitas dengan 6/64 GB yang cocok bagi anda seorang pekerja kantoran, dengan kebutuhan media pendukung yang memiliki penyimpanan besar.
Kemudian ada pilihan kedua yang ditujukan bagi para player mobile game dengan kapasitas sebesar 8/128 GB.
Semakin besar kapasitas penyimpanan, akan semakin baik pula performanya.
Dengan kedua pilihan kapasitas penyimpanan tersebut, maka dapat anda sesuaikan sendiri pilihan Redmi Note 10s tersebut.
Jika hanya mementingkan soal kamera atau anda merupakan seseorang yang hobi mengambil gambar, maka RAM/ROM yang lebih besar adalah yang terbaik.
Kekurangan Redmi Note 10s
1. Chipset yang ketinggalan zaman
Walaupun hadir dengan tampilan yang trendi khas anak muda saat ini, namun sangat disayangkan chipset yang disuguhkan justru kebalikannya.
Dengan masih menggunakan processor Mediatek Helio G95, banyak konsumen yang akhirnya memikirkan kembali saat akan membeli smartphone seri ini.
Kecepatan yang berikan pun hanya mencapai angka 2.05 Ghz saja. Bahkan jika diingat kembali, kecepatan ini dapat dengan mudah ditemukan pada beberapa seri terdahulu sebelum Redmi Note 10s muncul.
Dengan harga kisaran Rp3.000.000 hingga Rp4.000.000, harusnya pihak Redmi dapat memberikan hal lebih dalam segi chipset atau processor ini.
Sangat disayangkan sekali jika smartphone dengan tampilan keren ini, memiliki chipset kuno yang mulai ditinggalkan oleh berbagai merk smartphone lain.
Kelemahan sebuah smartphone yang menggunakan chipset lawas, akan mengalami gangguan pada saat terjadi beberapa pembaruan pada fiturnya.
Selain itu jika pembaruan sistem tidak dapat dilakukan, maka berbagai macam virus dapat merusak sistem pada smartphone anda.
2. Mudah overheat
Masalah lain seperti mudah overheat awalnya berasal dari penggunaan yang terus-menerus tanpa ada jeda untuk berhenti.
Namun kasus ini juga sering terjadi pada beberapa smartphone yang mempunyai chipset lama, atau bisa dikatakan processor lawas.
Dan kabar buruknya Redmi Note 10s ini menjadi salah satu smartphone yang masuk dalam daftar hitam tersebut.
Karena terdapat kekurangan pada sistem processor sebelumnya, maka hal ini mudah saja terjadi pada smartphone jenis ini.
Apalagi jika pemakaian dilakukan selama seharian penuh, tanpa pernah memberikan waktu istirahat bagi smartphone.
Jika hal ini dilakukan dalam jangka waktu yang lama, dapat menjadi sebuah masalah serius pada smartphone anda.
3. Tidak adanya fitur stabilizer pada pengambilan video
Bagi anda yang mempunyai hobi mengambil sebuah foto atau video menggunakan lensa smartphone, ada baiknya untuk tidak memilih keluaran Redmi dengan seri satu ini.
Karena pada lensa kamera belakang maupun depan, belum dapat anda temukan salah satu fitur penting yakni stabilizer.
Absennya fitur canggih satu ini pada Redmi Note 10s, sangat disesalkan oleh para konsumen yang mendambakan kecanggihan kamera dengan lensa berjumlah 4 itu.
Dengan harga jual yang telah disebutkan sebelumnya, kelengkapan beberapa fitur sederhana seperti stabilizer ini adalah masalah yang kecil.
Namun mengapa Redmi kali ini tidak memberikan salah satu kecanggihan tersebut pada seri terbarunya?
FAQ
Orang juga bertanya:
- Berapa harga Redmi Note 10S?
Penjualan perdana Redmi Note 10s, Xiaomi menawarkan harga khusus yakni Rp 2.799.000 untuk varian 6 GB/64 GB (dari harga normal Rp 2.899.000). Sementara, untuk varian 8 GB/128 GB dijual dengan harga Rp 3.199.000 (dari harga normal Rp 3.299.000). - Apakah Redmi Note 10S Masuk Indonesia?
Setelah memboyong Redmi Note 10 dan Redmi Note 10 Pro untuk pengguna di Indonesia, Xiaomi kini meluncurkan Redmi Note 10S. - Kapan Redmi Note 10S rilis di indonesia?
Xiaomi resmi merilis ponsel terbarunya, yakni Redmi Note 10s di Indonesia, pada hari Selasa (18/5/2021).
Temukan lebih banyak konten terkait dengan Smartphone Xiaomi atau konten menarik lain di Jurnal Indonesia