close

Kelebihan dan Kekurangan Xiaomi Mi 10T

Walaupun sudah ada banyak produk lain yang beredar di pasaran, namun Xiaomi tetap memiliki penggemar yang cukup banyak.

Hal tersebut juga dikarenakan harga yang ditawarkan oleh produk dari Xiaomi cukup bersahabat bagi masyarakat Indonesia.

Salah satu yang paling populer yaitu Xiaomi Mi 10T. Namun, selain memiliki kelebihan, produk yang satu ini juga memiliki kekurangan.

Spesifikasi Xiaomi Mi 10T

Xiaomi Mi 10T

Body Dimensi 165.1 x 76.4 x 9.3 mm
216 g
Kaca di bagian depan dan belakang berlapis Gorilla Glass 5, dengan frame aluminium
Layar 6,67 inci
1080 x 2400 pixel (FHD+)
LCD IPS
Chipset & OS Snapdragon 865
GPU Adreno 650
Android 10, MIUI 12
Memori 8GB RAM + 128GB ROM
Kamera utama Triple camera 64MP, f/1.9, 26mm (wide); 13MP, f/2.4, 123˚ (ultrawide); 5MP, f/2.4, (macro)
Resolusi video hingga 8K@30
Kamera depan Single camera 20MP, f/2.2, 27mm (wide)
Resolusi video hingga 1080p@30fps
Baterai 5.000 mAh
Fast charging 33W
Fitur NFC
USB Type-C
Sensor sidik jari
Dual SIM
Tanpa audio jack
Harga HP Mi 10T Rp 5.999.000

Kelebihan Xiaomi Mi 10T

1. Tiple Kamera dengan Perekam 8K

Xiaomi Mi 10T

Diproduk ini Anda tak akan menemukan konfigurasi dari Quad Camera seperti di Xiaomi Mi 10 reguler. Melainkan hanya Tiple Kamera saja yang lensa utamanya memiliki resolusi 64 MP serta aperture f/1.9.

Sedangkan, untuk kedua lensa pendukung merupakan sensor ultra yang lebarnya 13 MP dan FOV 123 derajat, dan lensa 5 MP yang fungsinya untuk fitur makro.

Dilihat dari segi perekamannya, Anda dapat mengekspektasikan resolusi sampai 8K dengan frame rate 30 FPS. Sedangkan untuk resolusinya yaitu 4K, frame rate yang didukung bukan hanya 30 FPS saja tetapi 60 FPS juga.

2. Kapasitas Memori Internal dan RAM yang Besar

Untuk dapat menyuguhkan suatu pengalaman penginstalan game dan aplikasi sebanyak apapun yang diinginkan, produk Xiaomi Mi 10T ini telah menyajikan memori internal yang besarnya 128 GB dengan tipe UFS 3.1.

Namun apabila di Indonesia, produk ini hanya tersedia dengan satu pilihan RAM saja, yaitu sebesar 8 GB LPDDR5 dan frekuensi 2750 MHz.

Hal ini dikarenakan teknologi RAM yang dimiliki telah unggul, sehingga pengguna tidak usah khawatir apabila aplikasi yang dijalankan dengan jumlah yang besar akan membuat ponselnya lambat.

3. Stereo Speaker yang Kencang

 

Apabila Anda mendapati ponsel dengan harga segini telah memakai stereo speaker, maka percayalah pasti suara kanan dan kirinya telah seimbang.

Ya, produk Xiaomi Mi 10T ini juga telah disajikan dengan stereo speaker tersebut.

Selain itu, sudah mengantongi sertifikasi Hi Res Audio serta menyajikan kualitas detail dan suara bass kencang.

Dijamin, speaker pada perangkat tersebut dapat menawarkan pengalaman imersif ketika digunakan menonton video, mendengarkan lagu, maupun memainkan game favorit.

4. Baterai Lebih Besar

Salah satu yang membuat Xiaomi Mi 10T ini menjadi incaran yaitu kapasitas baterainya yang terbilang besar. Produk yang satu ini telah menghadirkan kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh.

Dengan kapasitas yang begitu besar tersebut pastinya Anda dapat menggunakan ponsel yang satu ini sampai dua hari dalam sekali pengisian daya.

Selain itu, untuk pemakaian intensif pun, produk yang satu ini juga sangat layak apabila digunakan dalam sehari-hari.

Dibekali pula dengan fitur Fast Charging sebesar 33W untuk mengisikan dayanya. Xiaomi sendiri telah mengklaim apabila pengisian daya sampai penuh hanya akan membutuhkan waktu selama 59 menit saja.

5. Menggunakan Snapdragon 865

Sekarang ini, chipset Snapdragon yang paling banyak dicari pada ponsel flagship yaitu Snapdragon 865. Nah, produk yang satu ini telah dibekali dengan chipset tersebut. Sehingga, untuk peforma yang dimiliki oleh produk yang satu ini tidak perlu diragukan lagi kehebatannya. Seluruhnya pasti dapat dimainkan dengan pengaturan frame rate dan grafis yang tinggi.

Kekurangan Xiaomi Mi 10T

1. Bobotnya Cukup Besar

Sebuah ponsel wajib memperhatikan pula sisi ergonomisnya supaya nyaman saat digunakan.

Nah, ternyata produk Xiaomi Mi 10T ini memiliki kekurangan yang ada pada bagian bobotnya yang cukup berat serta dimensinya yang agak besar.

Produk yang satu ini memiliki berat dengan 216 gram yang akan cukup terasa saat Anda gunakan.

Terlebih lagi, untuk dimensinya sendiri yaitu 165.1 x 76.4 x 9.3 mm yang menjadikan produk yang satu ini terbilang cukup lebar.

Selain itu, pada bagian belakan dari ponsel tersebut juga terdapat jendolan camera yang begitu terasa tebal dan besar.

sehingga apabila diletakkan di atas meja tak akan sepenuhnya dapat menempel di permukaan yang datar.

2. Tidak Dengan Wireless Charging

Kekurangan selanjutnya yang dimiliki oleh produk Xiaomi Mi 10T ini yaitu tidak dilengkapi dengan Wireless Charging.

Dikarenakan tidak menyajikan suatu fitur untuk pengisian daya nirkabel, membuat produk yang satu ini terasa kurang lengkap.

Padahal, pada tipe Mi 10 reguler saja telah menyajikan fast wireless charging yang dayanya 30 W.

Bahkan, Mi 10 reguler juga mempunyai sebuah fitur pengisian daya nirkabel secara terbalik hingga dapat mengisi daya tablet, ponsel, maupun aksesoris lainnya.

Oleh sebab itu, tidak adanya fitur tersebut di Mi 10T memang sangatlah disayangkan.

3. Layarnya Bukan Super AMOLED

Kualitas layar IPS LCD serta dengan refresh rate yang super tinggi dari produk Xiaomi Mi 10T ini patut diberi apresiasi yang tinggi. Namun, nyatanya produk yang satu ini tidak dilengkapi dengan Super AMOLED.

Sehingga, ponsel yang satu ini masih terasa kurang afdol. Padahal apabila dilengkapi dengan Super AMOLED, sudah pasti akan memiliki kontras warna yang lebih luas.

4. Tanpa Slot MicroSD

Produk Mi 10T ini memanglah dilepas ke pasaran dengan memori internal dan RAM yang sesuai dengan keperluan penggunanya. Namun, sayangnya produk yang satu ini tidak dilengkapi oleh slot MicroSD sama sekali.

Padahal, sudah cukup banyak ponsel yang sekelasnya yang telah menyediakan memori internal yang besar namun masih tetap dilengkapi oleh slot MicroSD.

Oleh karena itu, Anda harus rela membagi memori internal untuk kebutuhan menyimpan file besar seperti koleksi ribuan foto ataupun film HD di produk Xiaomi Mi 10T ini.

FAQ

Orang juga bertanya:

  • Berapa Harga Xiaomi Mi 10T?
    Harga terbaik Xiaomi Mi 10T Pro 5G di Indonesia adalah Rp 5.949.000.
  • Mi 10T Apakah 5G?
    Xiaomi Mi 10T telah mendukung Wi-Fi 6 dan layanan 5G.
  • Apakah Mi 10T HP gaming?
    Xiaomi Mi 10T sudah ditenagai oleh Snapdragon 865 yang dapat menemani aktivitas bermain games kamu dengan lancar.
  • Berapa RAM Xiaomi 10T?
    Xiaomi Mi 10T hanya dibekali RAM 6GB.
  • Mi 10T keluaran tahun berapa?
    Xiaomi resmi meluncurkan Mi 10T di Indonesia pada Selasa (8/12/2020).
  • Apakah Mi 10T sudah Wireless Charging?
    Xiaomi Mi 10T tidak dibekali dengan pengisian daya nirkabel.
  • Apakah Xiaomi 10T ada NFC?
    Xiaomi Mi 10T dibekali dengan teknologi NFC.

Temukan lebih banyak konten terkait dengan Smartphone Xiaomi atau konten menarik lain di Jurnal Indonesia