Tips Jitu Memilih Vespa Matic Second agar Tidak Tertipu

Vespa matic merupakan salah satu kendaraan yang diandalkan di kawasan perkotaan jaman sekarang. Bentuknya yang unik dan lucu membuat kaum muda menyukainya untuk sekedar jalan-jalan atau berangkat ke sekolah.

3 Tips Jitu Memilih Vespa Matic Second

Harga vespa matic terbaru pastinya cukup mahal, sehingga harus merogoh kocek yang cukup dalam untuk mendapatkannya. Apabila budget yang dimiliki tidak mencukupi, namun tetap menginginkan kendaraan yang satu ini maka solusinya adalah membeli yang second.

Beberapa tips jitu dibawah ini dapat diandalkan saat ingin membeli kendaraan bekas agar tidak tertipu:

  • Periksa Semua Bagian Pada Bodi

Ketika menemukan vespa matic yang menarik, jangan lupa untuk memeriksa semua bagian dari bodynya. Pastikan bahwa tidak memiliki banyak karat yang menandakan kurangnya perawatan, juga tidak memiliki banyak goresan.

Selain itu cermati juga semua bagian yang tidak terlihat secara langsung seperti bagasi yang terletak pada bagian bawah jok. Pastikan juga apakan vespa tersebut sudah pernah dicat ulang atau masih asli untuk membuktikan keasliannya.

  • Periksa Kondisi Mesin dan Listrik

Point penting selanjutnya adalah memeriksa kondisi mesinnya, apakah lancar tanpa kebocoran yang merugikan. Agar tidak seperti membeli kucing dalam karung, coba terlebih dahulu vespa tersebut, dan pastikan tetap menyala dengan stabil selama beberapa saat, dan coba untuk test ride agar lebih yakin.

Bagian ini merupakan trik tersulit saat ingin membeli vespa matic bekas, sehingga harus benar-benar teliti. Karena tidak mungkin membongkar mesinnya terlebih dahulu untuk mengetahui kondisinya dengan baik, paling tidak dari suaranya ketahuan kualitasnya.

  • Periksa Bagian Ujung Knalpot

Saat hendak membeli di dealer vespa matic second pastikan juga untuk menyentuh ujung knalpot dengan jari. Jika ternyata ujungnya masih kering, artinya kendaraan tersebut masih mempunyai kualitas pembakaran yang baik.

Tetapi jika ternyata basah dan banyak minyak, artinya ada yang tidak beres, sehingga perlu dipertimbangkan. Bisa jadi setelah dibeli nantinya malah membutuhkan banyak perbaikan dan perawatan yang membuat lebih boros dibanding membeli yang baru.

Dua tips ini cukup membantu saat membeli vespa matic agar mendapatkan kualitas terbaik. Sehingga selain mendapatkan harga yang murah juga, tidak boros setelah digunakan sebagai kendaraan yang diandalkan sehari-hari.

Tinggalkan komentar