Bagi Anda pelaku usaha, pengajuan pendaftaran merek merupakan hal penting yang tidak boleh dilewatkan. Anda dapat melakukan pendaftaran merek di Pangkalan data Dirjen HKI (Hak Kekayaan Intelektual). Hal ini bertujuan untuk melindungi merek Anda dari beberapa jeratan hukum yang mungkin saja terjadi.
Pendaftaran merek dapat Anda lakukan sendiri, namun akan menjadi lebih mudah dan aman jika menggunakan jasa pendaftaran merek. Jasa pendaftaran merek dilakukan oleh konsultan HKI (Hak Kekayaan Intelektual) yang memiliki keahlian dalam bidang HKI.
Ciri utama tempat jasa pendaftaran merek Agar pendaftaran merek Anda dapat diproses dengan lancar dan aman, serta cepat prosesnya, maka Anda harus memilih jasa konsultan HKI yang terpercaya dalam melakukan pendaftaran merek. Berikut merupakan ciri konsultan HKI terpercaya yang dapat Anda gunakan:
Telah Terdaftar Di Pangkalan Data
Konsultan HKI merupakan orang yang memiliki keahlian di bidang HKI yang secara khusus melayani berbagai proses HKI seperti pendaftaran merek, permohonan pengajuan industri dan sebagainya. Konsultan HKI yang sudah terpercaya dan legal sudah pasti terdaftar di Dirjen Hak Kekayaan Intelektual.
Anda dapat melakukan pengecekan konsultan HKI yang sudah terdaftar di pangkalan data pada halaman Dirjen HKI. Setelah itu pilih menu informasi HKI-Pangkalan Data Konsultan KI. Kemudian, pada fitur search Anda dapat mencari nama konsultan HKI yang sudah Anda pilih.
Memiliki Jam Terbang Yang Tinggi
Sebuah profesi akan lebih terpercaya apabila memiliki jam terbang yang tinggi, tak terkecuali konsultan HKI. Semakin banyak klien yang sudah menggunakan jasa konsultan HKI tersebut, maka semakin profesional seorang konsultan HKI tersebut.
Maka Anda dapat mengandalkan proses pendaftaran merek kepada mereka. Anda dapat melihat portofolio yang dimiliki konsultan HKI tersebut, apabila sudah professional maka portofolio yang dimiliki cukup banyak dan berkualitas.
Patuh Pada Kode Etik Profesi
Tips berikutnya adalah memilih konsultan HKI yang patuh kepada kode etik profesi. Hal ini menunjukkan keprofesionalan konsultan HKI dalam menjalankan tanggung jawabnya.
Beberapa penjelasan mengenai kode etik seorang konsultan HKI diantaranya, konsultan HKI tidak boleh menyampaikan informasi yang menjelek-jelekkan konsultan HKI lain yang memperburuk citra konsultan HKI lain di mata klien.
Seorang konsultan juga tidak dibenarkan untuk mempengaruhi pegawai pemerintahan secara langsung maupun tidak langsung. Terakhir, konsultan HKI juga tidak memiliki wewenang untuk memberikan jaminan keberhasilan dalam pengajuan merek.
Memberikan Garansi
Adanya Garansi merupakan tolak ukur untuk memilih jasa pendaftaran merek yang baik yang berkualitas. Dengan adanya garansi, Anda tidak perlu khawatir apabila ternyata ada masalah dalam proses pendaftaran merek, atau mendapat penolakan dari Dirjen HKI, Anda dapat mengajukan uang kembali dari garansi yang Anda dapatkan. Dengan garansi, pelayanan yang diberikan oleh konsultan HKI juga bisa menjadi lebih maksimal dari biasanya.
Menangani Proses Pendaftaran Merek Dari Awal
Dalam pengajuan pendaftaran merek, konsultan HKI akan, melalui berbagai tahapan yang cukup panjang. Pastikan konsultan HKI yang Anda pilih menangani proses pendaftaran dari tahap awal hingga tahap akhir.
Mulai dari tahapan pengumpulan dokumen hingga merek tersebut resmi terdaftar. Sehingga semua urusan terkait pendaftaran merek benar-benar selesai, dan Anda bisa langsung menggunakan merek Anda.
Dari kelima ciri di atas, Anda dapat memulai memilih konsultan HKI yang memberikan jasa dalam pendaftaran merek dagang maupun merek jasa usaha Anda. Setelah merek Anda berhasil didaftarkan, eksistensi produk Anda akan meningkat dan keuntungan Anda bisa saja juga mengalami peningkatan.